Bersyukur dan Ikhlas.. Jika Seseorang memikirkan apa yang bisa Dia lakukan tanpa memikirkan apa yang bisa Dia dapatkan...

Kamis, 24 Maret 2011

Iga Mawarni MP3

Iga Mawarni (Lahir di Bogor, Jawa Barat, 24 Juli 1973)
Sejak kecil anak sulung dari tiga bersaudara ini telah akrab dengan dunia seni. Meski lahir di Bogor, tetapi Iga menghabiskan masa kecilnya di Solo. Di kota itulah, Iga belajar menari. Tiap acara Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) tingkat SD, dia menjuarai semua kategori cabang seni yang dipertandingkan. Mulai menyanyi, marching band, olahraga, menari, dan membaca puisi Jawa (geguritan).

Prestasi itu berlanjut hingga SMA. Pada Porseni tingkat SMA, dia mengikuti lomba menyanyi dan menari tingkat provinsi. Iga juara II Bintang Radio dan Televisi Tingkat Nasional (1989). Predikat itu membawanya ke dapur rekaman. Iga pun menandatangani kontrak rekaman dengan perusahaan rekaman JK Record. Bersama perusahaan ini, Iga telah mengeluarkan 2 album, album Ramai-ramai dan kedua album berjudul Kasmaran. Lagu "Kasmaran" dalam album keduanya inilah yang membawanya menuju puncak ketenaran di tahun 1991. 

Di bawah ini list  Album Kasmaran  :
  • Kasmaran 
  • Jangan Dibibir Saja 
  • Andai Saja 
  • Ngomong cinta 
  • Cuek aja 
  • Kepasrahan 
  • Dan Kini 
  • Kasih 
  • Satu Saja Pintaku 
  • Aku cinta padamu
Beli lah ... CD Aslinya ... Hehehe ...


Postingan Terkait Lainnya :



0 komentar: